28 May 2011

Long Time to Go!

Facing June..


My Second June in Jogjakarta...


Ada kabar apa sekarang, Nad?
***


Kabar baik Alhamdulillah. Lama tidak berblogger ria dengan my lovely Cherry. Kegiatan sekarang hanya membaca dan mengerjakan tugas. Sebenarnya kehilangan ketika aku tidak menuliskan sesuatu. Ah, sebenarnya aku juga menulis. Melanjutkan proyek novel picisan dan cerpen-cerpen yang idenya tiada habis dari kepala. Hanya saja.. Tidak dilanjutkan. Memang kelemahanku sedari dulu kalau sudah menulis, tidak bisa mengakhiri.


***


Tes Potensi Akademik alias penjurusan di Manajemen kemarin bilang kalau aku sangat cocok di Finance, Management Information System and Operation Management. Suatu bidang yang sama sekali tak aku sangka aku berbakat di bidang itu. Waw. Bahkan Finance adalah matakuliah yang, tak aku sukai. Aku tak suka menghitung tapi kemudian hasil tes mengatakan lain. Kemampuan berhitung, baik logis maupun kritis, dua-duanya sama dengan poin 4 dari skala 5. Ketelitian juga mendapatkan poin 4 serta empati. Dan hampir semua jurusan (Human Resources, Operation, Information System, Marketing, Financial) aku mendapatkan poin diatas 95 alias highly recommended as a minor. Dan 94,80 di Strategic Management.


Aku sedikit tidak cocok di marketing.


Kalau di akuntansi aku pasti cocok jadi auditor -kata Psikolognya.


Mengenali konsep dengan sangat baik (terbukti pada semua bidang highly recommended :P ), very academic person dan kemampuan mengingat mendapatkan nilai sempurna, 5. Padahal aku orang yang dapat dibilang pelupa parah. Mempunyai keinginan untuk belajar dan tidak terlalu terobsesi dengan target. Senang berbagi. Dan pekerjaan yang cocok dengan kombinasi: tahu perasaan orang lain, senang berbagi, menguasai konsep dengan baik- adalah Dosen.


Hiyahhhh....


Padahal IPK nan buruk di mato.


===


Aku tak tahu, aku hanya senang belajar. Aku hanya senang berbagi.


Apakah aku akan menjadi dosen?


Aku ingin menjadi dosen Manajemen Syariah. Bisakah aku?


"Dan hanya kepada Tuhanmulah engkau berharap..." (TQS Al-Insyirah: 8)